TNI-POLRI

Operasi Zebra Candi 2025 Dimulai, Polres Wonogiri Gelar Apel Pasukan di Mapolres

WONOGIRI_HARIANESIA.COM_Polres Wonogiri resmi memulai pelaksanaan Operasi Zebra Candi 2025 dengan menggelar apel pasukan di halaman Mapolres Wonogiri pada Senin (17/11/2025). Kegiatan apel dipimpin oleh Kapolres Wonogiri AKBP Wahyu Sulistyo, S.H., S.I.K., M.P.M., dan diikuti personel gabungan TNI Polri serta Dinas Perhubungan.

Kapolres menegaskan bahwa Operasi Zebra Candi merupakan upaya kepolisian untuk meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas. Ia menuturkan bahwa peningkatan kepatuhan pengguna jalan menjadi langkah penting untuk menekan angka pelanggaran maupun kecelakaan lalu lintas di wilayah Wonogiri.

“Operasi ini kami gelar untuk mengedukasi sekaligus menertibkan pengendara agar lebih patuh terhadap aturan. Dengan disiplin bersama, angka kecelakaan dapat ditekan,” ujar AKBP Wahyu Sulistyo.

Operasi Zebra Candi 2025 menitikberatkan penindakan pada pelanggaran yang berpotensi menimbulkan kecelakaan, di antaranya pengemudi yang tidak menggunakan sabuk pengaman, pengendara sepeda motor tidak memakai helm SNI, pelanggaran marka jalan, pelanggaran lampu APILL (traffic light), penggunaan handphone saat berkendara serta kendaraan yang tidak memenuhi persyaratan teknis dan laik jalan.

Operasi berlangsung selama 14 hari, mulai 17 hingga 30 November 2025. Dalam pelaksanaannya, Polres Wonogiri menerjunkan sebanyak 48 personel yang ditempatkan di berbagai titik rawan pelanggaran dan kecelakaan.

Polres Wonogiri mengimbau masyarakat untuk selalu mematuhi aturan lalu lintas dan melengkapi kendaraan sebelum berkendara. Operasi Zebra Candi 2025 diharapkan mampu mewujudkan situasi lalu lintas yang lebih aman, tertib, dan kondusif di wilayah Kabupaten Wonogiri serta dapat menurunkan angka pelanggaran maupun lakalantas.

Mariyo

Exit mobile version