Bandung Barat – Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Kabupaten Bandung Barat (KBB) memastikan kesiapan pelaksanaan Musyawarah Kabupaten (MUSKAB) II Tahun 2026 telah memasuki tahap akhir.
Seluruh rangkaian persiapan dinilai berjalan matang, tertib, dan kondusif guna menjamin terselenggaranya musyawarah yang demokratis serta memperkuat soliditas organisasi olahraga masyarakat di wilayah Bandung Barat.
Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum KORMI Kabupaten Bandung Barat, Riang Nuryana, menyampaikan bahwa seluruh tahapan MUSKAB dipersiapkan secara transparan dan berlandaskan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) KORMI.
Persiapan tersebut mencakup pembentukan Steering Committee (SC) dan Organizing Committee (OC) MUSKAB II KORMI Kabupaten Bandung Barat Tahun 2026.
“Seluruh proses kami jalankan secara terencana, terbuka, dan sesuai dengan ketentuan organisasi. MUSKAB merupakan forum tertinggi di tingkat kabupaten yang memiliki peran strategis, baik sebagai ruang evaluasi kepengurusan sebelumnya maupun dalam menentukan arah kebijakan dan program kerja KORMI ke depan,” ujar Riang Nuryana, Jumat (23/1/2026).
Ia menegaskan komitmen KORMI Kabupaten Bandung Barat untuk menyelenggarakan MUSKAB secara demokratis, tertib, serta menjunjung tinggi semangat kebersamaan dan sportivitas.
Menurutnya, MUSKAB II Tahun 2026 bukan sekadar agenda rutin organisasi, melainkan momentum penting untuk memperkuat konsolidasi internal KORMI.
“MUSKAB ini menjadi sarana konsolidasi organisasi guna memperkuat peran olahraga masyarakat sebagai bagian dari pembangunan sumber daya manusia yang sehat, bugar, dan produktif. Kami berharap melalui forum ini dapat terpilih ketua dan kepengurusan yang solid, berintegritas, serta mampu membawa KORMI Kabupaten Bandung Barat semakin maju,” tambahnya.
Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana MUSKAB II KORMI Kabupaten Bandung Barat, Wanda Irwan, menjelaskan bahwa hingga saat ini seluruh aspek teknis dan administratif telah dipersiapkan secara optimal. Mulai dari penyusunan jadwal kegiatan, perumusan tata tertib musyawarah, hingga koordinasi intensif dengan seluruh Induk Organisasi Olahraga (INORGA) di bawah naungan KORMI Kabupaten Bandung Barat.
“Secara teknis dan administratif, persiapan MUSKAB sudah berjalan dengan baik. Kami terus melakukan koordinasi agar seluruh rangkaian kegiatan dapat berlangsung lancar, tertib, dan sesuai harapan bersama,” ujar Wanda Irwan.
Ia juga mengajak seluruh INORGA serta para pemangku kepentingan untuk berpartisipasi aktif dan menjaga suasana musyawarah yang kondusif, dengan mengedepankan kepentingan organisasi demi kemajuan olahraga masyarakat di Kabupaten Bandung Barat.
Adapun MUSKAB II KORMI Kabupaten Bandung Barat Tahun 2026 mengusung tema:
“Semangat Pembaruan Membangun Olahraga Masyarakat Menuju Bandung Barat Amanah.”
Tema tersebut menegaskan pentingnya kolaborasi seluruh elemen dalam meningkatkan Angka Partisipasi Masyarakat Berolahraga (APMO), mengembangkan olahraga masyarakat, serta mendorong olahraga sebagai bagian dari gaya hidup sehat di Kabupaten Bandung Barat.
MUSKAB II KORMI Kabupaten Bandung Barat dijadwalkan berlangsung pada Rabu, 28 Januari 2026. Seluruh rangkaian kegiatan akan mengedepankan prinsip musyawarah mufakat dengan semangat kebersamaan sebagai fondasi utama dalam membangun KORMI yang amanah, inklusif, dan berdaya saing.
Beranda
TNI-POLRI
KORMI Bandung Barat Matangkan Persiapan MUSKAB II 2026, Siap Digelar Tertib dan Demokratis
KORMI Bandung Barat Matangkan Persiapan MUSKAB II 2026, Siap Digelar Tertib dan Demokratis
Adminesia3 min baca



















